Kabar Berita
05 Desember 2025
Sari Roti Peduli Banjir Bandang Sumatera Utara
Jakarta, 5 Desember 2025 – PT Nippon Indosari Corpindo Tbk melalui program "Sari Roti Peduli" ikut membantu masyarakat yang terdampak bencana alam banjir bandang di Provinsi Sumatera Utara.
Tim CSR dari Plant Medan bekerja sama dengan pihak desa setempat pada tanggal 2 Desember 2025 menyalurkan langsung sejumlah bantuan kepada warga. Paket yang berisi produk antara lain roti sandwich dan roti isi diharapkan dapat meringankan beban para korban dengan menghadirkan makanan siap saji yang higienis dan mengenyangkan.
Manajemen dan seluruh karyawan PT Nippon Indosari Corpindo Tbk turut duka cita mendalam atas bencana yang terjadi. Semoga kita semua diberikan ketabahan dan kekuatan oleh Tuhan YME.
Bagikan Artikel Ini:
Inovasi ROTI Mengembangkan Bisnis, Laba Bersih 3Q25 Mengembang 33,3% QoQ
30 Oktober 2025
Jakarta, 30 Oktober 2025 – PT Nippon Indosari Corpindo Tbk (kode saham: ROTI) produsen roti massal pertama dan terbesar di Indonesia dengan merek “SARI ROTI”, “SARI KUE” dan “SARI CHOCO” pada Kuartal Ketiga tahun 2025 (3Q25) kembali membukukan peningkatan kinerja yang sangat baik, sebagaimana dirangkum dari Laporan Keuangan Konsolidasian Interim tanggal 30 September 2025.
Sari Roti Peduli Banjir Bandang Sumatera Barat
08 Desember 2025
Jakarta, 8 Desember 2025 – Komitmen CSR berkelanjutan PT Nippon Indosari Corpindo Tbk dalam membantu masyarakat terdampak bencana terus bergulir. Program “Sari Roti Peduli” juga telah menjangkau masyarakat terdampak bencana banjir bandang dan longsor di provinsi Sumatera Barat.